Selasa, 15 April 2008

Chiffon pandan


Cake lembut membelai lidah dengan rasa pandan yang harum ini, siapa yang bisa menolaknya??
Ini resepnya:
5 btr kuning telur
50 g gula pasir halus
Kocok bahan diatas hingga gula larut dan mengental

5 btr putih telur
100 g gula pasir halus
1 sdt garam
Kocok hingga mengembang lembut (soft peak)

165 g tepung terigu protein sedang
1 sdt Baking Powder

75 ml santan
50 ml air daun suji + pandan (kalau ngga ada boleh pake pasta pandan 1 sdt, santannya ditambah 50 ml lagi)
90 ml minyak sayur

Membuat:
Tuang adonan putih telur ke adonan kuning telur secara bertahap sambil diaduk hingga rata. Sambil diayak, tuang campuran tepung sambil diaduk balik lalu perlahan tuang santan, air daun suji dan minyak sayur. Aduk hingga benar-benar rata.Tuang adonan kedalam loyang yang telah dialas kertas, oven dengan suhu 190C selama kurang lebih 40 menit.Angkat, balik loyang diatas alas kue, biarkan dingin. Lepaskan dari loyang, potong-potong dan siap dimakan deh.....

Tidak ada komentar: