Bolu kukus markisa |
Inspirasi resepnya tetep dari resep Bolu kukus 10 menitnya NCC (cuma diutak-atik dikit ya...). Kali ini ditambah sari buah instan dan buah markisa seger. Rasanya asem manis seger gitu deh.....dan teksturnya lembut banget tapi sayang ngga mau ketawa ngakak cuma ketawa doang....
Ini resepnya,
Bolu Kukus Markisa
Bahan:
150 g gula pasir
2 btr telur
3 sc minuman sari buah serbuk (saya pake Sun O Vit punya CNI) dilarutkan dengan 150 ml air
200 g terigu
1 sdt emulsifier
3 bh buah markisa
Membuat :
Kocok gula pasir dengan telur hingga gula larut lalu masukkan emulsifier, kocok kembali hingga kental lalu kecilkan kecepatan mixer dan masukkan secara bergantian terigu dan larutan sari buah. Terakhir tambahkan markisa segar dan aduk kembali. Tuang ke cetakan bolu kukus lalu kukus selama 10 menit.
150 g gula pasir
2 btr telur
3 sc minuman sari buah serbuk (saya pake Sun O Vit punya CNI) dilarutkan dengan 150 ml air
200 g terigu
1 sdt emulsifier
3 bh buah markisa
Membuat :
Kocok gula pasir dengan telur hingga gula larut lalu masukkan emulsifier, kocok kembali hingga kental lalu kecilkan kecepatan mixer dan masukkan secara bergantian terigu dan larutan sari buah. Terakhir tambahkan markisa segar dan aduk kembali. Tuang ke cetakan bolu kukus lalu kukus selama 10 menit.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar